Di Balik Penyerbuan Navy Seal: Software Canggih Buat CIA

Posted by Unknown - - 0 comments
SUKA DENGAN ARTIKEL INI ?

Pasukan NAVY SEAL SIX yang menjadi pasukan eksekusi penyerbuan Osama merupakan sebuah unit khusus yang sangat rahasia. Unit ini punya nama resmi Naval Special Warfare Development Group (Grup Pengembangan Peperangan Khusus Angkatan Laut) atau disingkat DevGru. Unit yang bermarkas di Dam Neck Virginia itu berada di bawah Joint Special Operation Command (JSOC/Komando Operasi Khusus Gabungan).

Keberadaan unit ini sangat dirahasiakan. Mereka bekerja secara siluman, mirip-mirip makhluk gaib karena bisa datang tiba-tiba, beraksi cepat dan langsung menghilang. Sebenarnya, publik tahu ada unit-unit amat khusus di Navy Seal, tetapi seperti Delta Force, saudara mereka di JSOC, tak satu pun misi mereka bocor.

Meski begitu, JSOC masih membutuhkan lembaga intelijen lain untuk menyukseskan penyerbuan ke Abbottabad Pakistan, seperti Badan Keamanan Nasional (NSA) dan Badan Intelijen Geospasial Nasional (NGIA). Misalnya, NSA-lah yang menemukan bahwa di rumah Osama itu tidak ada sambungan telepon atau internet. Sedangkan NGIA berperan, selain menyediakan peta militer juga perangkat lunak untuk mengenal pola. Dengan software itu, CIA sanggup memastikan bahwa Osama dan keluarganya tinggal di rumah itu pada Februari 2011.

Dengan pekerjaan yang amat rapi itulah, seluruh persiapan yang dibangun pemerintah AS untuk melumpuhkan Osama bin Laden sama sekali tidak diketahui pemerintah Pakistan. Padahal, tak jauh dari benteng Osama itu, terdapat sebuah akademi militer dan tiga barak.

Leave a Reply