Membunuh Gajah, Bos Go Daddy dot com Dikecam

Posted by Unknown - - 0 comments
SUKA DENGAN ARTIKEL INI ?

Membunuh Gajah, Bos Go Daddy dot com Dikecam
Gajah dan macan tutul adalah termasuk binatang yang dilestarikan dan dilindungi. Pembunuhan terhadap binatang yang dilindungi seperti gajah dan macan tutul, dipandang dari sudut pandang mana pun adalah salah. Baca juga : 10 Jenis Produk Teknologi Dengan Kategori Terburuk , Permak Payudara, Bedah Plastik yang Paling Diminati


Bob Parsons, pendiri perusahaan terbesar domain situs web Go Daddy dikecam. Pasalnya, pendiri pendiri perusahaan tersebut mengunggah video yang menampilkan ia dengan bangga membunuh gajah di Zimbabwe.
Bob Parsons mengunggah video itu di situs perusahaan Arizona miliknya. Ia mengatakan, tahun ini merupakan tahun keduanya berburu ‘gajah bermasalah’.

“Dari semua yang saya lakukan, hal inilah yang paling membanggakan,” isi pesan pembuka video Parsons.

Parsons membela diri mengatakan, membunuh gajah dilakukan untuk membantu petani lokal menyingkirkan gajah yang memakan panen. Kelompok People for the Ethical Treatment of Animals (PETA) pun mengkritik aksi Parsons.
PETA mengatakan, akan berpindah hosting dari Go Daddy dan menutup akun miliknya di perusahaan itu. “Parsons setidaknya membunuh seekor gajah dan macan tutul untuk kesenangan dirinya,” kata PETA di situsnya.

Seharusnya Parsons menggunakan kekayaannya untuk mendanai solusi konflik manusia-gajah, ungkap Peta. Selain Peta, banyak pihak mengkritik aksi Parsons di blog pribadinya.
“Tak ada pembenaran pergi ke Afrika membunuh gajah. Hal ini sangat salah dilihat dari sudut pandang manapun,” kata pria Arizona di blog Parsons.

Leave a Reply